Editorial
09 October 2019
Apakah Asuransi Bikin Rugi?
Siapa yang tidak butuh perlindungan? Semua orang tentu menginginkan dan memerlukan perlindungan untuk hidupnya dan penghidupan keluargnya. Nah perlindungan ini biasanya didapatkan dengan cara berasuransi. Tapi kira-kira asuransi bikin rugi gak ya?
Seseorang yang telah mengasuransikan dirinya atau orang lain wajib melakukan pembayaran uang premi secara rutin ataupun sekali bayar dalam periode waktu yang ditentukan. Nah selama periode waktu yang ditentukan, pastinya Tertanggung atau orang yang diberi perlindungan akan mendapat jaminan perlindungan dari pihak asuransi. Kalau sampai akhir masa berlakunya asuransi yang dilindungi tidak mengalami kejadian yang merugikan, maka apakah asuransi yang dibayarkan sia-sia? Simak infonya yuk!
- Risiko Akan Selalu Mengintai
Dengan melakukan pembayaran premi asuransi sesuai waktu yang telah disepakati, kamu tentunya gak akan rugi karena pada dasarnya pembayaran premi yang dilakukan sama dengan transfer risiko kesakitan maupun kematian yang dapat membuat seseorang jatuh miskin karena biaya rumah sakit yang besar maupun biaya kehidupan apabila kepala keluarga atau yang memiliki fungsi mencari nafkah dalam keluarga meninggal dunia.
- Keluarga Harus Tetap Hidup
Untuk kepala keluarga atau pencari nafkah, asuransi memang perlu banget lho terutama asuransi jiwa dan kesehatan. Hal ini terjadi karena kepala keluarga atau pencari nafkah yang sakit tentunya tidak dapat bekerja sehingga menambah beban bagi keluarga. Selain itu, apabila kepala keluarga meninggal dunia, maka keluarga yang ditinggalkan tetap harus melanjutkan hidup. Wah jangan sampai kejadian seperti ini ya sobat C’Lifers!
- Biaya Rumah Sakit Terus Meningkat
Menurut Global Medical Trend Report, biaya kesehatan di Indonesia terus meningkat sampai dengan 32,8% dua tahun belakangan ini. Padahal setiap orang pernah sakit. Wah kalau kaya gini asuransi memang jadi pilihan tepat tanpa harus merugi.
- Dana Pensiun
Asuransi bukan hanya melindungi saja tetapi juga menjamin. Dengan berasuransi, kamu atau orang yang kamu lindungi dapat terjamin tanpa harus memikirkan biaya dari risiko yang ada. Apabila Tertanggung meninggal dunia maka penerima waris bisa mendapatkan manfaat dari premi yang dibayarkan oleh Pemegang Polis selama hidup.
Wah gimana sobat C’Lifers? Masih mikir kalau asuransi bikin rugi? Coba pikir dua kali! Jadi yuk mulai memilih asuransi yang pasti! Klik disini supaya dapat kepastiannya.
# Harap berhati-hati dengan penipuan yang mengatasnamakan Ciputra Life
#PT. Asuransi Ciputra Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan